Seriusi Pelayanan Kesehatan, Bupati Resmikan Gedung Baru RSUD

A-TIMES, BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) H. Iskandar Kamaru SPt meresmikan Gedung Isolasi, Rawat Inap, BDRS/Laboratorium, PICU, NICU dan Gedung Persalinan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bolsel di Kawasan RSUD, Desa Molibagu Kecamatan Bolaang Uki pada Kamis (13/01).

Dalam kesempatan itu, Bupati H. Iskandar Kamaru SPt meminta agar fasilitas RSUD yang baru diresmikan untuk dimanfaatkan sebaik-sebaiknya.

“Pemenuhan kebutuhan Tenaga Medis akan segera dipersiapkan, nantinya akan dilakukan pembangunan lebih lanjut untuk meningkatkan fasilitas RSUD agar dapat memenuhi layanan kesehatan masyarakat,” ucap Iskandar.

Berita Terkait:  Makam Raja Bolango Dipindahkan Ke Molibagu

Bupati Iskandar berharap dengan adanya penambahan gedung baru ini pemerintah daerah dapat memberikan ruang yang lebih besar bagi masyarakat, khususnya masyarakat miskin untuk mendapatkan layanan kesehatan yang semakin prima.

“Kepada para pengelola RSUD, agar terus termotivasi dan bersemangat dalam menjalankan tugasnya memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan sikap yang ramah, tulus dan ikhlas”, harapnya.

Ia juga menghimbau kepada seluruh pihak agar menjaga dan memelihara sarana dan prasarana rumah sakit ini dengan sebaik-baiknya terutama menjaga kebersihan, agar dapat terus dimanfaatkan secara optimal dan berkesinambungan.

Berita Terkait:  Disperindangkop Bolsel Salurkan Bantuan Hibah Kepada 34 Kelompok IKM

“Untuk seluruh pihak agar dapat menjaga memelihara sarana dan prasarana rumah sakit ini dengan baik terutama menjaga kebersihan, agar dapat terus dimanfaatkan secara optimal dan berkesinambungan”, pungkas Kamaru.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Marzanzius A. Ohy SSTP, MAP, para Asisten Sekda, Pimpinan PD, Direktur RSUD beserta jajaran ASN RSUD Kabupaten Bolsel.(***)

Peliput : Hendra Pabela
Editor   : Amrain Razak
Layout  : Didit

Komentar