A-TIMES,JAKARTA — Koalisi Kabupaten Penghasil Kelapa (Kopek), akan mewarnai Ibu Kota Negara (IKN) dengan tanaman kelapa.
Kurang lebih 148 kabupaten Penghasil Kelapa berencana akan menanam kelapa di IKN. bagi anggota KOPEK kabupaten/ Kota akan membawa jenis kelapa daerah untuk mewarnai IKN.
Hal ini disampaikan ketua Kopek Nelson Pomalingo, saat melakukan audenchi di Kantor Otoritas IKN di Jakarta, rabu (26/5/2022).
Nelson Pomalingo yang juga Bupati Gorontalo itu diterima langsung Ketua Bidang Koordinasi Pemberdayaan Masyarakat Kantor Otoritas IKN, Dr. Diani Sadiawati, S.H., LL.M, Wakil Ketua I Bidang Koordinasi Pemberdayaan Masyarakat Dr. Thomas Umbu Pati Tena Bolodadi, M.Si dan Koordinator Tim Informasi dan Komunikasi Dr. Sidik Pramono kenapa ini dilakukan karena Kata Nelson, dalam rangka pelestarian lingkungan melalui penananam kelapa sebagai warna IKN, dirinya akan mengajak para bupati penghasil kelapa untuk membawa jenis kelapanya ditanam disana.
“Penanaman kelapa dilakukan sebagai identitas nusantara karena kelapa adalah tanaman Nusantara. Disamping itu, Kopek akan melaksanakan seminar kelapa untuk mendorong kelapa menjadi buming lagi,” beber Nelson.
Terkahir Nelson menyampikam bahwa selain tanaman nusantara kelapa ini pun menjadi tanaman komunitas wisata Karena, Nelson ingin kelapa ,-kelapa ini akan di tanam di pesisisr pantai.
Sementata itu,Ketua Bidang Koordinasi Pemberdayaan Masyarakat Kantor Otoritas IKN, Dr. Diani Sadiawati, S.H., LL.M,menyambut baik keinginan kopek untuk mewarnai penanaman kelapa di IKN.
“Kita akan melaporkan kepada kepala rencana kopek melaksanakan dan mewarnai IKN dengan penanaman kelapa. Kita akan konsolidasikan karena memang badan otoritas Sudah menyusun beberapa perencanaan Sebagai langkah suporting IKN,”ucapnya.
Editor : redaksi
Layout : didit
Komentar