Gubernur OD Tancap Gas Bangun Infrastruktur KEK Likupang

A-TIMES.ID, MANADO — Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, menegaskan Pemerintah terus menggenjot penyelesaian proyek pembangunan KEK Likupang.

Kepada wartawan, OD mengungkapkan bahwa pemerintah saat ini terus melakukan pembenahan pembenahan.

banner 728x90 banner 728x90

“Semua fasilitas infrastruktur kita siapkan dan sedang dilakukan pemagaran dengan begitu ketika investor datang mereka merasa aman berinvestasi disana,” katanya Rabu (15/6).

Dengan begitu jaminan akan rasa aman dan nyaman akan dirasakan para investor ketika datang berinvestasi. KEK Likupang kata OD, salahsatu Destinasi pariwisata super prioritas di masa pemulihan dampak pandemi.

Berita Terkait:  Gubernur OD: Pasien Sembuh Lebih Banyak dari Terpapar

“Big project pemerintah pusat itu salah satunya adalah KEK,: katanya.

Selain itu, KEK juga termasuk salah satu tumpuan daerah Nyiur Melambai dan diyakini mampu meraup investasi mencapai triliunan pengembangan destinasi wisata superprioritas.

“Ditargetkan menyerap 65.300 tenaga kerja (naker) hingga 2040. Berdasarkan profil yang dirilis Dewan Nasional KEK RI, geoekonomi destinasi bertumpu pada sentral lokasi Likupang Timur. Karena berdekatan dengan Bandara Internasional Sam Ratulangi dan Pelabuhan Bitung,” pungkas gubernur dua periode ini. (rin/*)

Berita Terkait:  Hadirkan DPR RI-KPU dan Bawaslu, KAHMI Sulut-Manado Cerahkan Masyarakat Soal Pelaksanaan Pemilu

Peliput: Lily Paputungan
Layout : didit

Komentar