Ditugasi Walikota, Kadis DLH Kota Manado “Sulap” Tugu Lilin Makin Eksotis

A-TIMES.ID, MANADO — Tugu Lilin yang berdampingan dengan Pelabuhan Manado dan berdekatan dengan Jembatan Soekarno, kini sudah bukan lagi sebagai tugu esek-esek yang dahulu dikenal masyarakat.

Hal ini dibuktikan oleh Walikota Manado, Andrei Angouw dan Wakil Walikota, dr Richard Sualang, Tugu Lili yang berada di kompleks Marina Plaza mulai disulap dengan berbagai ornamen lampu warna warni.

banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Keseriusan tersebut ditunjukan oleh orang nomor satu di Kota Manado ini dengan mempercayakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Franky Porawouw untuk menata Tugu Lilin dan seluruh taman yang ada di Kota Manado.

Berita Terkait:  Walikota: Perangkat Daerah Waspada dan Patuhi Prokes

“Tugu Lilin ini memang sempat terbengkalai dan akan kami perbaiki. Rencananya akan mulai kami tata kembali agar terlihat indah,” ujar walikota.

Lanjut walikota, bukan hanya Tugu Lilin yang sedang diperbaiki, tapi seluruh taman-taman yang ada di Kota Manado juga akan diperbaiki.

“Plt Kepala DLH nantinya yang akan bertanggungjawab untuk penataan. Lampu yang kami pasang di Tugu Lilin baru di uji coba. Harapannya, sudah ada pencahayaan yang permanen. Nantinya tugas Pak Kepala DLH untuk mempercantik seluruh taman di Kota Manado, tak terkecuali tugu lilin,” tegasnya.

Berita Terkait:  Walikota Ikuti Perayaan Dies Natalis Fakultas Pertanian Unsrat

Sementara Plt Kepala DLH Kota Manado, Franky Purawouw menjelaskan, kalau DLH telah mendapat tugas untuk melakukan perbaikan taman serta Tugu Lilin.

“Kami mendapat tugas dari Pak Walikota untuk menerangi taman-taman termasuk tugu-tugu yang ada di Kota Manado. Kami juga berharap, agar taman-taman serta tugu-tugu yang sudah diperbaiki untuk dijaga agar tidak dirusaki,” harapnya. (***)

Peliput/Editor: Saleh Nggiu
Layout: Syamsudin Hasan

Komentar