Inovasi Karawo Bikin Bupati Nelson Takjub

A-TIMES.ID, LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo mengapresiasi inovasi karawo. Itu disampaikan Nelson saat menghadiri Opening Ceremony “Hulonthalo Art dan Craft Festival” yang dilaksanakan oleh Bank Indonesia.

“Saya apresiasi yang dilakukan masyarakat Gorontalo. Khususnya berkaitan dengan fashion, yakni karawo,” kata Nelson, Rabu (30/06).

banner 728x90

Lanjut Nelson, selama ini Karawo hanya pakaian resmi yang dikenakan oleh pria dan wanita. Tetapi saat ini tak lagi seperti itu.
Seiring berjalannya waktu, karawo hadir dengan banyak jenis.

Berita Terkait:  Nelson Resmikan Jembatan Diata

“Tak hanya sekedar pakaian resmi. Kini karawo banyak jenis dan model. Mulai dari kaos, jaket serta dikaitkan dengan potensi alam. Semua itu, berkat adanya inovasi yang dilakukan masyarakat melalui UMKM. Bahkan ini tembus hingga internasional,” terang Nelson.

Diungkapkan Nelson, dimasa Covid-19 ini dibutuhkan kreativitas UMKM. Di Kabupaten Gorontalo, ada sekitar 30 ribu UMKM dan telah menjalin kerjasama dengan perbankan.

Guna mendapatkan modal usaha. Di samping itu juga, UMKM diharapkan bisa berinovasi.

Berita Terkait:  Program Sikomdan Kabgor Direspon Dirjen Peternakan dan Kesehatan

“Kami berharap UMKM bisa berinovasi. Sehingga produk yang dihasilkan memiliki nilai jual. Selain itu, Kami pun mendorong UMKM ke dunia digitalisasi. Agar pelaku UMKM dapat memasarkan produk UMKM secara digital,” tandas Nelson. (***)

Editor: Amrain Razak
Layout: Syamsudin Hasan
Sumber: Humas

Komentar