Hari Ini Festival Bung Karno Hentak Kawasan Mega Mas

A-TIMES, MANADO — Festival Bung Karno yang akan dimulai Kamis (30/6) hari ini akan hentak Kawasan Mega Mas, tepatnya di areal Kantor Dinas Pariwisata Kota Manado.

Acara dan perlombaan yang akan dilaksanakan selama tiga hari tersebut guna mengangkat semangat anak muda. Seperti dikatakan Ketua Panitia, Jimmy Gosal bahwa persiapan pelaksanaan Festival Bung Karno telah dimatangkan. “Kami siap mempersembahkan kegiatan ini bagi masyarakat Manado, terlebih khusus untuk Generasi Z,” terangnya.

banner 728x90 banner 728x90

Lanjutnya, rangkaian acara tersebut guna mengenalkan sosok Bung Karno. “Sekarang kan masih banyak kaum muda yang belum memahami secara mendalam, dengan Bapak Proklamator bangsa kita,” ucap Jimmy.

Berita Terkait:  Walikota Ikuti Perayaan Dies Natalis Fakultas Pertanian Unsrat

Ia menambahkan kalau Festival Bung Karno ini akan dihadiri Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur, Steven Kandouw. “Seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah di Manado juga akan terlibat dalam kegiatan ini.

Berbagai elemen masyarakat dan pemerintah akan berkumpul,” tutupnya. Diketahui, Festival Bung Karno akan menggelar beragam acara dan lomba dirangkaikan dengan Meet and Greet Finalis Nyong-Nona Manado 2022, Fashion Show; Cooking Demo; SICITA; Talk Show; DJ Performance; Home Band; dan berbagai side event lainnya.(rin/*)

Berita Terkait:  Walikota Dukung Program Bangga Kencana BKKBN Sulut

Peliput/Editor : Saleh Nggiu
Layout : Didit

Komentar