A–TIMES,BITUNG — Kabar gembira dari Amerika Serikat. Produk UMKM kota Cakalang terus diminati pasar luar negeri. Kali ini adalah produk Palm.Sugar(gula aren Manado) dan kripik caka caka baru saja tiba di Washington DC. Yang akan dipasarkan di Taco in Tqps Festival pasa Sabtu 30 April 2022.
Kripik berbahan baku Cakalang hasil UMKM Bitung ini diproduksi Bitung Foods dengan 7 varian rasa caka caka chips Kata Fega Pandi Mangindaan produk asal Bitung yang tiba di Washington DC dan sekitar 50 an market yang ada di USA sedang menunggu barang barang asal Sulut termasuk dari Bitung seperti California, New Hampsire,Philadelfia, New York dan lainnya.
“Produk ikan oni oni, ikan fufu Bitung baru seminggu habis. UMKM.Bitung itu hebat produknya sudah profesional,terus kebangkan semangat enterpreneur mereka mau mandiri dan luar biasa,” tutur Fega Mangindaan. Wali Kota Bitung Ir Maurits Mantiri dan Wakil Wali Kota Hengky Honandar menyambut baik kabar ini.
“Ini awal yang baik, pasar sudah ada mari kita manfaatkan peluang ini. Kami suport pengembangan UMKM dikota ini teruslah berinovasi mari terus berkolaborasi agar Bitung lebih dikenal mancanegara,”katanya.(ham/*).
Peliput/Editor : Lily Paputungan
Layout : Didit
Komentar