Cerita Pengalaman Bareng Guru Seni

A-TIMES,JAKARTA – Aktris Della Dartyan menceritakan bahwa dia memiliki pengalaman berkesan dengan guru seni yang mengajarinya saat dia duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Bali. Hal itu Della sampaikan bertepatan dengan peringatan Hari Guru Nasional yang jatuh pada hari ini (kemarin,red).

“Bu Kadek namanya. Waktu SMP, aku tiga tahun sama dia, dia ngajar nyanyi, ngajar nari juga,” kata Della saat berkunjung ke Kantor Redaksi LKBN ANTARA, Kamis. Della menambahkan, guru seni budayanya itu berhasil membuatnya melek dengan dunia seni yang dia sukai sampai saat ini. “Aku enggak tahu apa-apa tentang seni pada waktu itu.

banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Ternyata aku suka. Aku suka melukis, menggambar, menari,” ujar Della. “Jadi, guru yang paling ngena buat aku ya dia sih. Dia orangnya asik, easy going banget, membuat aku berpikir ‘wah ternyata dunia seni itu indah’,” lanjut dia.

Berita Terkait:  Livy Renata Ngaku Pernah Dikirimi Foto Nakal

Sedangkan di dunia seni peran, Della mengatakan bahwa para pelatih di Teater Peko telah menjadi guru yang sangat inspiratif baginya. “Kalau di dunia seni peran, aku ikut dalam Teater Peko sih.

Jadi semua acting coach di sana adalah orang-orang inspiratif yang aku kagumi sampai sekarang,” pungkasnya. Della Dartyan merupakan aktris yang telah banyak membintangi judul film seperti Love for Sale 1 (2018), Love for Sale 2 (2019), dan Gundala (2019).

Berita Terkait:  Elma Theana Rugi Rp 800 Juta

Terbaru, Della Dartyan beradu akting dengan Adipati Dolken dalam “Akhirat: A Love Story”, sebuah debut film panjang sutradara Jason Iskandar yang akan tayang perdana pada 2 Desember 2021.(***)

Editor  : Amrain Razak
Layout : Syamsudin Hasan

Komentar