Halbi dan Silaturahmi Majelis Akbar Jamaah Sabilal Muhtadin

A-TIMES.ID, MANADO — Silaturahmi dan Majelis Akbar dirangkaikan dengan Halal bi Halal Jamaah Sabilal Muhtadin Jalan Raya Politeknik, Kelurahan Buha, Kecamatan Mapanget digelar Minggu(27/6), dengan Tema Jalin Ukhuwah Tingkatkan Persatuan Umat dihadiri ratusan jamaah di Pantai Kombi, Minahasa.

Menurut Ketua Badan Takmir Mesjid (BTM) Sabilal Muhtadin Ahmad Latala SH, silaturahmi ini dirangkaikan dengan pembukaan majelis taklim yang di dalamnya ada 5 majelis dan semua aktif.

“Terima kasih kepada semua jamaah yang hadir dan juga partisipasinya hingga acara ini bisa dilaksanakan di tempat ini,” kata Latala.

Berita Terkait:  Calon Dokter Terpilih Ketum HMI Manado 2021-2022

Acara diawali dengan pembacaan kitab suci Al-quran oleh ibu Huda, dan ceramah agama dibawakan Hi Rivai Poli. Ia memaparkan soal pentingnya saling mengingatkan ke jalan kebaikan sesama umat muslim.

“Dalam bermajelis harus sesuai Al-quran dan Hadits sesuai perintah Allah SWT dan ajaran Rasulullah,” paparnya.

Lebih jauh mantan Komisioner KPU Sulut ini menambahkan pentingnya sholat bagi umat muslim karena sholat adalah amalan yang pertama kali di hisab saat hari kiamat nanti.

Berita Terkait:  Baznas: Pengelolaan Zakat Harus Sesuai Syariat

“Kata Nabi sholatlah sebagaimana kamu lihat saya sholat,” tambahnya.

Ia mengajak jamaah terus menjaga silaturahmi dan menjaga sholat sebagai tiang agama. Usai ceramah dilanjutkan dengan tarik tambang yang diikuti ibu ibu majelis taklim, remaja juga jamaah lainnya. (***)

Peliput/Editor: Lily Paputungan
Layout: Syamsudin Hasan

Komentar