Wawali Manado Puji Aksi Bersih-bersih Pasar Kelompok Ormas

A-TIMES.ID, MANADO – Wakil Walikota Manado, dr Richard Sualang, Jumat (28/5) lalu membuka secara simbolis gerakan Manado sejahtera dalam aksi bersih-bersih pasar yang diawali mengambil lokasi Pasar Bersehati.

Nampak ikut dalam aksi tersebut, TNI, GM FKPPI, Masamra, Panji Yosua dan seluruh jajaran PD Pasar Manado.

banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Wawali pada kesempatan tersebut memberikan apresiasi dari sejumlah elemen yang ikut dalam aksi bersih-bersih pasar.

“Pemkot Manado saat ini sedang menggalakkan kebersihan di lingkungan, kelurahan dan kecamatan termasuk juga di tempat pembuangan akhir (TPA) Sumompo. Terimakasih untuk teman-teman elemen yang sudah membantu membersihkan di kompleks Pasar Bersehati,” terangnya.

Berita Terkait:  Walikota: Masyarakat Harus Vaksin, Jangan Tunda Lagi

 

Wawali juga menambahkan, pasar adalah tempat berjualan, berbelanja dan apabila pasar bersih pasti lebih sehat dan nyaman untuk berbelanja.

“Ini adalah suatu bentuk Sinergitas yang di bangun oleh Pak Walikota, Andrei Angouw yang bersinergi bersama Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat, tentunya juga kita harus bersinergi dengan Kelompok Organisasi Masyarakat yang ada di Kota Manado,” tutup Ketua DPC PDIP Manado ini.

Berita Terkait:  Wawali Ikuti Upacara Tulude di Bailang

Sementara Direktur Operasional PD Pasar Manado, Irving Biki berharap, Gerakan Manado Sejahtera bisa terus digalakkan.

“Harapannya agar Kota Manado bisa terlihat bersih dan itu dimulai dari pasar. Intinya PD Pasar sangat mensuport, karena PD Pasar yang sekarang ini lagi proses pembenahan, semua aktivitas yang ada di pasar kepentingannya adalah menjaga kebersihan,” jelasnya. (***)

Peliput/editor: Saleh Nggiu
Layout: Syamsudin Hasan

Komentar