Peran PKK Sangat Dominan

A-TIMES,BITUNG — Wali Kota Bitung Ir. Mairits Mantiri membuka rapat Kordinasi Tim Penggerak PKK Kota Bitung di ruang SH Sarundajang. Dalam sambutannya Wali Kota menegaskan lahirnya gerakan PKK sebagai jawaban terhadap kebutuhan organisasi pemberdaya masyarakat menuju terwujudnya keluarga bahagia, sejahtera, maju, mandiri, dan terpenuhi semua kebutuhannya secara optimal.

Meski pemerintah telah membentuk unit kerja yang secara khusus menangani pemberdayaan masyarakat dan perempuan, namun peran PKK dinilai masih dominan karena memiliki jaringan yang luas hingga ke tingkat rw dan rt, serta lebih memahami kondisi sosial ekonomi kelompok sasaran.

banner 728x90

“Itulah sebabnya, kami menilai PKK telah memainkan peran penting dalam membantu merealisasikan program-program prioritas pembangunan Kota Bitung. Rakor PKK hari ini memiliki peran penting, terutama untuk memelihara budaya organisasi yang rasional dan profesional, agar perannya ke depan benar-benar menjadi bagian integral dari kehidupan masyarakat khususnya dalam membantu membangun keluarga sejahtera.

Berita Terkait:  Walikota Sidak Ruang SKPD Bitung

“Kami mengucapkan selamat melaksanakan rakor, semoga forum ini menambah karya nyata pkk dalam mendorong peningkatan kualitas dan kuantitas keluarga di kota Bitung ” katanya. Hadir dalam kegiatan Ketua TP PKK Kota Bitung, Ny Rita Mantiri-Tangkudung ST; Sekretaris Daerah Kota Bitung, DR Audy Pangemanan; Ketua DWP Kota Bitung, Dr. Rinny Pangemanan-Tinangon; Asisten I, Julius Ondang S.Pd M.Pd; Para Pembina TP. PKK Kota Bitung; para camat, Pengurus dan Anggota TP PKK Kota Bitung; Para Ketua TP PKK Kecamatan dan Kelurahan Se-Kota Bitung.(*)

Berita Terkait:  Mantiri Salut Program Tabungan Pegadaian

Peliput/Editor : Lily Paputungan
Layout              : Syamsudin Hasan

Komentar