A-TIMES,BITUNG — Wali Kota Bitung Ir. Maurits Mantiri mengikuti kegiatan Forum Nasional Stunting 2021 secara virtual yang dilaksanakan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) bekerja sama dengan Tanoto Foundation dan dibuka oleh Wakil Presiden, Prof. DR. K.H Ma`ruf Amin Selasa(14/12/2021).
Dalam sambutannya Wakil Presiden, berharap melalui Forum Nasional Stunting 2021 terbangun komitmen dari seluruh pemangku kepentingan sehingga dapat terbentuk input dan rekomendasi bagi rencana aksi nasional percepatan penurunan stunting. Wakil Presiden juga mengatakan percepatan penurunan stunting memerlukan komitmen bersama.
Tidak hanya komitmen di tingkat pusat, upaya advokasi komitmen pemerintah daerah juga harus optimal. Kolaborasi kerja berbagai pihak menjadi kunci memastikan konvergensi antar program hingga ke tingkat desa/kelurahan untuk menurunkan stunting.
Upaya ini tidak bisa hanya dilakukan oleh satu lembaga saja, atau hanya dari unsur pemerintah pusat saja. Kegiatan turut dihadiri oleh, Asisten I Juiius Ondang, Kadis Kesehatan dr. Pieter Lumingkewas dan lainnya.(*)
Peliput/Editor : Lily Paputungan
Layout : Syamsudin Hasan
Komentar