A-TIMES,BITUNG – Warga Bitung akhirnya mendapat jatah vaksin booster alias vaksin tahap tiga. Mereka tidak ragu, setelah melihat Wali Kota Bitung Ir Maurits Mantiri MM dan Ketua TP-PKK Kota Bitung Rita Mantiri-Tangkudung S.T bersama Wakil Wali Kota Bitung Hengky Honandar SE, melakukan booster bersamaan launching dosis terakhir untuk masyarakat umum Jumat (14/1). 01 Bitung tampak tersenyum supaya warga yakin efektivitas booster C-19.
” Mari jo vaksin ke tiga aman dan halal dan bagi yang belu sama sekali ayo kita sama sama bekerja gotong royong ikut vaksinasi semoga pandemi ini cepat berakhir,”ajaknya.
Wali Kota mengaku negara menjamin keamanan dari vaksin sehingga vaksinasi dosis ketiga secara gratis ini. Semua warga tak terkecuali harus benar-benar memanfaatkannya.
Wali Kota juga mengajak masyarakat Kota Bitung agar menerima vaksin dosis ketiga ini. “Jangan ragu, jangan takut dan jangan mendengar hoax tentang vaksinasi karena ini aman dan negara menjamin itu,”tandasnya.(*)
Peliput/Editor : Lily Paputungan
Layout : Syamsudin Hasan
Komentar