A-TIMES,BITUNG – Jajaran Polres Bitung kembali menggelar vaksin, kali ini tahap tiga (Booster) kepada para anggota Polri dan ASN dijajaran Polres Bitung, Rabu (19/1) di aula Aspol Pinokalan. Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma.S Irawan SH SIK juga menjalani vaksinasi Booster tahap ketiga. Sebanyak 100 personil Polres ikut vaksin ke 3 atau booster ini.
Kapolres Bitung AKBP. Alam Kusuma S. Irawan, SH, SIK, MH mengatakan, vaksin ini sebagai upaya melawan penyebaran covid 19. “Masyarakat diharapkan untuk tidak takut divaksin, baik vaksin tahap 1, 2 atau ke tiga,” ujar Alam Kusuma yang juga ikut divaksin booster.
Turut dalam kegiatan tersebut, Waka Polres Bitung Kompol.Hendra Dorizen, SH, SIK, MH dan Kabag SDM Polres Bitung Kompol. Felix E. Aramana. Pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 Tahap III (Booster) bagi Personil Polri dan ASN Polres Bitung dilaksanakan oleh Tim Medis dari Puskemas Kecamatan Ranowulu.
Dalam pelaksanaan waktu vaksinasi personil Polri Polres Bitung dibagi dua yaitu, Rabu 19 Januari 2022 dan 26 Januari 2022. Jumlah Personil Polri dan ASN Polres Bitung yang dilakukan Vaksinasi Tahap III (Booster)pada Rabu hari ini berjumlah 100 orang.(***)
Peliput/Editor : Lily Paputungan
Layout : Didit
Komentar