Gubernur Ajak Jemaat GMIM Woloan Proaktif Bangun Sarana Ibadah

A-TIMES, TOMOHON-Gubernur Provinsi Sulut Olly Dondokambey menghadiri ibadah Syukur HUT ke-32 Jemaat GMIM Sion Woloan Wilayah Tomohon Dua. Kegiatan tersebut di Lapangan Serbaguna Kelurahan Woloan Satu, Lingkungan 8, Tomohon, Minggu (9/5/2023).

Dihadiri juga Ketua TP PKK Provinsi Sulut Rita Tamuntuan, Wali Kota Tomohon Caroll Senduk dan Wakil Wali Kota Wenny Lumentut, Rektor Unsrat, serta Ketua Komisi Pemuda Sinode GMIM Pnt Rio Dondokambey. Ibadah berlangsung khusyuk dipimpin Ketua BPMS GMIM Pdt Hein Arina.

banner 728x90

Gubernur mengatakan, kita bersyukur kepada Tuhan karena atas perkenan dan tuntunannya, sehingga acara ini kita bisa bersama-sama berdoa dan memuji kepada Tuhan. Menurut Gubernur Olly, di Desa Woloan Satu akan dibangun lagi satu gereja. Ini tugas dan tanggung jawab pemerintah akan mensuport penuh.

Berita Terkait:  BPK Sulut Nakhoda Baru, Wagub Ucapkan Terima Kasih Kerja Keras Karyadi

Apa yang diharapkan oleh Jemaat GMIM Sion Tomohon kita bersyukur bisa kita laksanakan bersama sama. Karena tidak setiap saat kita mempunyai kesempatan untuk membangun sarana prasarana rumah ibadah.

Berita Terkait:  Dekan Fakultas Pertanian Lepas Mahasiswa Magang

Jadi kalau ada kesempatan membangun saya mengajak mari sama sama bergotong royong orang membangun sarana prasarana untuk pelayanan bagi masyarakat khususnya Jemaat GMIM Sion,” ajak Gubernur.(*)

Komentar