A-TIMES, BITUNG – Program hebat mewujudkan Kota Bitung menjadi kota digital tidak bisa berjalan sendiri. Kota Bitung harus bersinegi dengan komponen yang bergerak di sektor informasi dan teknologi.
Senin dua hari lalu Kominfo Bitung menjamu BPSDM Kominfo Manado. Mereka diterima Wali Kota Ir Maurits Mantiri M.M. BPSDM Kominfo dipimpin Kepala BPSDM Kominfo Darsa Jaya Hedar.
Dalam audiens terungkap pentingnya mensinkronkan program Kementrian Kominfo dengan Pemerintah Kota Bitung. Pelatihan diadakan untuk Pelatihan UMKM Berbasis Digital serta Pelatihan TIK untuk para ASN.
Dalam arahannya Wali Kota meminta agar berkoordinasi dengan PLT Kadis Komimfo , Staf Khusus Bidang Digital, Staf Khusus Bidang UMKM terkait Program Pelatihan TIK untuk ASN di lingkungan Pemerintah Kota Bitung dalam Skema DTS.
Mantiri juga menambahkan sudah ada ratusan titik Wifi yang dipasang di Bitung. Target untuk lebih cepat mewujudkan Bitung sebagai kota Digital.
Turut hadir dalam kegiatan itu Plt Kadis Kominfo, Rudo Theno ST MT,, Staf Khusus Bidang UMKM dan Bidang Digitalisasi, Kabag kerjasama, Rio Karamoy dan lainnya.(*)
Peliput/Editor : Lily Paputungan
Layout : Syamsudin Hasan
Komentar