KOMPAK: Gubernur Bersama Bupati,Wali kota se Sulut usai RUPS(*)
A–TIMES,MANADO–Wali kota Bitung Hengky Honandar Rabu(9/4/2025) menghadiriRapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Bank SulutGo (BSG) yang digelar di Kantor Pusat BSG, Jalan Pierre Tendean Nomor 1, Manado. Rapat tersebut dipimpin Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus, yang untuk pertama kalinya memimpin RUPS sebagai Pemegang Saham Pengendali (PSP) usai resmi menjabat sebagai gubernur. Kehadiran Walikota sebagai salah satu pemegang saham menunjukkan komitmen Pemerintah kota Bitung dalam mendukung arah kebijakan dan penguatan perbankan daerah. RUPS kali ini menjadi perhatian publik karena salah satu agenda utamanya adalah membahas pergantian jajaran komisaris dan direksi Bank SulutGo, meskipun masa jabatan direksi saat ini masih berlaku hingga tahun 2026. Sejak pagi sejumlah tokoh penting tampak hadir di lounge VIP BSG, di antaranya Ramoy Markus Luntungan, Djafar Alkatiri, Jacklyn Koloay, Sahrul Mamonto, dan Max Kembuan.(*)
Komentar