Sah, Duet E2L-HJP Direstui Jokowi, Ini Kata NVB

A-TIMES, MANADO—DPP Partai Demokrat  dipastikan akan all out di Sulawesi Utara dan Jawa Tengah. Seperti di Sulut, untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur pasangan Elly Engelbert Lasut (E2L) dan Hanny Joost Pajouw (HJP) telah dipatenkan dan dikabarkan telah mendapat restu Joko Widodo (Jokowi) yang juga Presiden RI. Hal ini disampaikan Sekjen DPP Partai Demokrat, Teuku Rifky Hasya baru-baru ini di Kantor DPP Partai Demokrat.

“Bentuk dukungan dan loyalitas tersebut ditunjukan ke Joko Widodo sebagai pemimpin koalisi. Diketahui hubungan begitu mesra saat ini terjalin antara AHY (Agus Harimurti Yudhohono) dan Jokowi. Dalam pertemuaan terakhir dengan Jokowi terdapat pengarahan bahwa Lasut yang tak lain adalah E2L di Sulut dan Kapolda Jateng, Ahmad Lutfhi adalah harga mati dan harga diri bagi Jokowi, makanya DPP Demokrat akan mengarahkan semua sumber daya demi kader utama Partai Demokrat, E2L,” terangnya.

banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Lanjut Teuku Rifky, E2L sudah sesuai arahan Pak Jokowi di Sulawesi Utara. “Kami pastikan logistik aman untuk E2L yang telah dipatenkan berpasangan dengan HJP dan siap tempur. Tidak usah khawatir soal logistik, demi rakyat Partai Demokrat siap mengorbankan semua sumber daya nya dan itu akan ditopang oleh Pak Jokowi, jadi jelas untuk Sulut Partai Demokrat unlimited, Bendum asli dan Bendum bayangan wajib all out dan habis-habisan di Sulut,” tegasnya.

Berita Terkait:  Terima Demo Tolak Kenaikan BBM, Arifin Siap Kawal Aspirasi Mahasiswa

Sementara Ketua DPC Partai Demokrat Kota Manado, Nortje Van Bone (NVB) yang turut serta dalam pertemuan tersebut menyampaikan akan siap all out dan siap amankan program Sulut ganti warna sesuai arahan DPP. “Kami siap lawan siapapun sesuai arahan, termasuk lawan penguasa Sulut, karena kami sangat percaya diri setelah mendapatkan restu dari orang nomor satu di negara ini dan duet E2L-HJP harga mati,” ucap wanita low profil ini.

Berita Terkait:  Dihadiri Berbagai Media Lokal se Indonesia, MLS dibuka Wamenkomnfo, Suwarjono Berharap Tingkatkan Kopetensi dan Kolaborasi

Noorje juga mengatakan bahwa kursi yang dibutuhkan untuk pasangan E2L-HJP sudah cukup, namun masih membuka pintu untuk partai lain bergabung. “Pilgub Sulut ini dalam pengawasan dekat dari Pak Jokowi dan mas AHY, kami sekarang tidak takut melawan penguasa Sulut, karena ini demi rakyat dan kami yakinkan Pak Jokowi pasti akan turun tangan demi E2L dan HJP. Ini juga berkat konsolidasi yang ditangani langsung Hillary B Lasut (HBL), Ketum Demokrat, AHY dan Pak jokowi,” ucap srikandi Partai Demokrat.(sal)

Komentar