PROAKTIF: Penceramah Ustaz Abdurahman Marus LC disaksikan ketua BTM , Qori Sulut Hi Anis Toma MPd dan jamaah lainnya.(*)
A–TIMES,MANADO–Isra’ Mi’raj adalah peristiwa yaang sangat penting dalam sejarah Islam, yang terjadi pada tahun 621 Masehi, atau 10 tahun setelah Nabi Muhammad SAW menerima wahyu pertama dari Allah SWT. . Jamaah Mesjid Sabilal Muhtadin Kelurahan Buha kecamatan Mapanget Jumat(31/1/2025) menggelar peringatan Isra Mi,raj di mesjid tersebut .
Penceramah Ustaz H. Abdurahman Marus Lc. Secara rinci ia mmenjelaskan Makna Isra’ Mi’raj dimana Isra Mi,raj adalah Perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem.Mi,raj adalah Perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Aqsa ke langit ke-7, bertemu dengan Allah SWT, dan menerima perintah untuk melaksanakan shalat 5 waktu.
” Urutan . Peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW sedang berada di Masjidil Haram, Mekah. Malaikat Jibril AS datang dan membangunkan Nabi Muhammad SAW.
Nabi Muhammad SAW dibawa ke Masjidil Aqsa, Yerusalem, dengan menunggang Buraq (makhluk yang memiliki sayap).
Di Masjidil Aqsa, Nabi Muhammad SAW bertemu dengan para nabi terdahulu, seperti Nabi Isa AS, Nabi Musa AS, dan Nabi Ibrahim AS. Nabi Muhammad SAW kemudian dibawa ke langit ke-7 oleh Malaikat Jibril AS. Dilangit ke-7, Nabi Muhammad SAW bertemu dengan Allah SWT dan menerima perintah untuk melaksanakan shalat 5 waktu. Nabi Muhammad SAW kemudian kembali ke Masjidil Aqsa dan dari sana kembali ke Mekah.” Saat itu Nabi kehilangan sosok isteri Sitti Khadijah dan pamannya Abu Thalib. Saat itulah Allah memberikan hadiah ‘Wisata ‘ Spiritual yang sungguh luar biasa,” bebernya. Ustaz Mahrusmengajak jamaah memahami makna Spiritual Isra’ Mi’raj*Pengakuan Allah SWT, Isra’ Mi’raj merupakan bukti pengakuan Allah SWT terhadap Nabi Muhammad SAW sebagai utusan-Nya.,” Perintah Shalat: Isra’ Mi’raj merupakan peristiwa yang menandai perintah Allah SWT untuk melaksanakan shalat 5 waktu. Kekuatan iman dimana Isra’ Mi’rajmerupakan contoh kekuatan iman Nabi Muhammad SAW dan umat Islam.
Persatuan Umat Isra’ Mi’raj merupakan simbol persatuan umat Islam di bawah satu ajaran dan satu Tuhan.”Mari kita tingkatkan iman kita jaga shalat kita jaga silaturahmi,kekompakan, jika ada masalah jangan curhat di medsos,mesjidlah tempat yang paling aman untuk curhat pada Allah SWT dan jagalah Hati karena hati adalah mutiara kita,” pungkasnya. Ketua BTM Ahmad Latala.SH mengucapkan terima kasih kepada seluruh jamaah dan ustaz Haji Anis Toma Mpd yang sudah membacakan Ayat suci Al-Qur,an saat perayaan tersebut dan kepada seluruh pengurus BTM dan badan keimanan. (ly)
Komentar