Langsung Action, APM Semprot Disinfektan di Sekolah

A-TIMES.ID, MANADO – Aliansi Pers Manado (APM), Jumat (10/9) kemarin melakukan rapat pleno guna membahas program kerja yang dipimpin Ketua APM, Steven ‘Teba’ Rondonuwu didampingi Sekretaris, Denny Poluan yang digelar di Sekretariat APM, Kelurahan Winangun, Kecamatan Malalayang.

Nampak hadir juga dalam rapat pleno, seluruh ketua-ketua bidang dan para pengurus APM. Ketua APM mengatakan kalau rapat pleno ini guna membahas program kerja per bidang-bidang yang telah dirancang.

banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

“Program Kerja adalah landasan bergerak suatu organisasi supaya dapat menjalankan kegiatan selama kepengurusan. Melalui rancangan program ini akan tergambarkan apa saja aktivitas APM selama periode berjalan ini,” terangnya.

Berita Terkait:  MAJELIS TAHKIM SI KE-41, Syarikat IsIam Kembali Ke - Laweyan Solo

Steven mengaku terharu, jajaran pengurus serius dalam penyampaian program kerja dari tiap-tiap bidang.

“Saya sangat mengapsiasi semangat teman-teman APM. Buktinya, dalam waktu dekat ini akan langsung action melakukan penyemprotan disinfektan di sekolah-sekolah, karena para siswa SD dan SMP akan segera dimulai tatap muka,” katanya menambahkan kalau APM sudah terdaftar di Badan Kesbangpol Manado.

Wakil Ketua Komisi Remaja Sinode GMIM ini juga mengatakan kalau hasil rapat pleno tersebut akan dilaporkan kepada Walikota, Andrei Angouw dan Wakil Walikota, dr Richard Sualang.

Berita Terkait:  Honandar Terima Hasil Audit Dana Parpol

“Program kerja APM kedepan adalah langkah untuk membangun sinergitas bagi setiap pewarta yang keseharian meliput di lingkungan pemerintah dan DPRD Kota Manado,” ujar Steven yang berharap para jurnalis yang tergabung dalam APM untuk lebih meningkatkan profesionalitas. (***)

Komentar