A-TIMES, BOLMUT – Bupati Bolaang Mongondow Utara H. Depri Pontoh menghadiri acara Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 H/ 2022, bertempat di Masjid Agung Baiturrahman Boroko, Kecamatan Kaidipang, Senin (28/02) malam. Perayaan Isra Mi’raj kali ini memgambil tema ; Mari Kita Tingkatkan Shalat Fardhu menuju Kabupaten Bolmut yang Religius.
Dalam sambutannya Depri Pontoh mengatakan, pelaksanaan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW bisa memberikan motifasi bagi semua umat muslim khususnya yang berada di Kabupaten Bolmut.
“Atas nama pemerintah, dan pribadi mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini, semoga perayaan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW ini bisa menjadi motivasi bagi kita sekalian, untuk membentuk mental akhlak, dan kepribadian serta disertai keimanan yang kokoh dalam menghadapi segala tantangan membangun daerah ini,” kata Depri.
Lebih lanjut, Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW adalah peristiwa yang sangat luar biasa, sehingga merupakan mukjizat yang begitu besar bagi kerasulan Nabi Muhammad SAW, Isra dan mi’raj yang terjadi pada diri beliau dengan ruh, dan jasad dalam waktu kurang dari satu malam.
“Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang kita laksanakan malam ini merupakan bagian dari wujud kita sebagai umatnya dalam perintah Allah SWT. Sehingga dengan ini saya mengajak seluruh masyarakat Bolmut untuk bersama-sama pemerintah, menciptakan kehidupan antar umat beragama yang damai, teduh dan penuh toleransi,” Imbaunya.
Turut hadir, Wakil Bupati Bolmut Hi. Amin Lasena, Pj Sekda Bolmut Rachmat R Pontoh, Kakan Kemenag Bolmut Idrus Sante, para stafsus, staf ahli bupati, dan pimpinan OPD Bolmut.(***)
Peliput : Jepri Rison
Editor : Madzhabullah Ali
Editor : Didit
Komentar