APBD Sulut 2022 Fokus Penanggulangan Covid – 19

A-TIMES, MANADO – APBD Provinsi Sulut tahun anggaran 2022 lebih difokuskan pada penanggulangan covid 19.

Ketua DPRD Sulut, dr Fransiscus Andi Silangen mengatakan, ada tiga hal yang jadi utama. “Penanggulangan covid lewat dana yang dialokasikan di Dinkes.

banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Kemudian akibat dampak ekonomi, dilakukan pemberdayaan masyarakat. Dan ada bansos serta jaring pengaman sosial. Itu yang dianjurkan untuk APBD 2022 ini. Jadi difokuskan terutama dalam penanggulangan covid. 3 hal itu yang jadi utama.

Berita Terkait:  Hak Penyandang Disabilitas Tanggung Jawab Pemda

Makanya pembahasan diarahkan ke sana,” kata Silangen saat diwawancarai, Selasa (26/10) di ruang kerjanya.

Dirinya menegaskan, untuk produk hukum yang telah ditetapkan yakni Perda Covid, tetap dijalankan. “Karena ada fluktuasi. Menurut dan ada prediksi akan ada gelombang ketiga. Makanya harus tetap dilaksanakan,” ucapnya.

Karenanya, lanjut Silangen, untuk pencegahan penyebaran covid, 3 hal harus diingat.

Berita Terkait:  Rasky: Pelaku Isoman Wajib Dibantu Pemerintah

“Pertama penegakan prokes dengan lakukan 5 M. Kemudian yang terutama vaksinasi serta tracing, test, treatment. Itu untuk covid. Dan itu semua terangkum dalam perda yang akan disosialisasikan lembaga DPRD,” tutupnya. (***)

Editor     : Amrain Razak
Layout    : Syamsudin Hasan
Sumber   : Harimanado 

Komentar