A–TIMES, MANADO–Partainya Anak Muda seolah menjadi julukan yang tepat bagi Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Betapa tidak, 60 persen dari total peserta rekrutmen terbuka bakal calon anggota legislatif PSI merupakan generasi milenial atau generasi Y yang lahir antara 1981-1994.
Diantara caleg PSI Sulut untuk DPRD Sulut adalah Renaldo Tuwongkesong. Caleg Dapil Nusa Utara ini. Meski pendatang baru dipolitik, tetapi komitmen Aldo sapaan akrab pria ini Luar biasa. Aldo menegaskan dirinya bertekad dan memiliki keinginan kuat untuk berkontribusi kepada daerah Sulut termasuk bumi porodisa agar maju dan lebih baik lagi.
Soal praktik politik uang yang kerap terjadi dalam pelaksanaan pemilu. Menurur Aldo dapat merusak proses demokrasi berjalan bersih. “Masyarakat sebetulnya sudah cerdas semua, siapa yang harus dipilih dan tidak dipilih, sehingga money politic sebetulnya bisa dicegah oleh masyarakat itu sendiri, jika memang ingin yang duduk di DPRD diisi para wakil rakyat yang bersih,” tutur Aldo.
Ia menambahkan jika Tuhan Berkenan ia siap mengabdi dan memperjuangkan aspirasi rakyat. “Masih banyak warga kita yang termarginall, makanya tugas kita membela hak hak mereka,” tambahnya.
Soal popularitas dan finansial, menurut pria humble ini bukan lembaga DPRD tempatnya. “Lembaga DPRD tempat wakil rakyat untuk mengabdi dan memperjuangkan aspirasi rakyat bukan tempat memperkaya diri,” tambah Aldo seraya terus All Out menemui warga dan mendengar apa keluhan dan keinginan mereka.(lily)
Komentar