A-TIMES, MANADO—Gerakan Pangan Murah (GPM) Senin (26/06/2023) serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia. Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik Divisi Regional (Perum Bulog Divre) Kantor Wilayah Sulawesi Utara dan Gorontalo (SulutGo) sendiri menyalurkan 100 ton beras dan 30 liter minyak goreng di Sulut.
Pelaksanaan GPM di Sulut digelar di Lapangan Maesa, Kelurahan Perkamil yang dihadiri Gubernur Provinsi Sulut, Olly Dondokambey yang diwakili Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pangan Provinsi Sulut, Praseno Hadi, Kepala Perum Bulog Divre Wilayah SulutGo, Abdul Muis Ali, serta Perwakilan Bank Indonesia.
Kepala Perum Bulog Divre, Abdul Muis mengatakan kegiatan GPM ini serentak dilakukan di Indonesia bersama Badan Pangan Nasional. “GPM ini juga dimaksud untuk menjaga stabilitasi pasokan dan harga pangan. Di Sulut kami menyalurkan beras sebanyak 100 ton dan minyak goreng sekitar 30 ribu liter,” terangnya.
Abdul Muis juga mengaku puas karena animo masyarakat yang merespon baik akan kegiatan GPM tersebut. “Harga beras dan minyak goreng terjangkau dan sangat murah dari harga pasar. Harapannya, kegiatan GPM ini dapat membantu meringankan beban masyarakat,” ucap pria low profile ini.
Lanjut Abdul, Perum Bulog Divre SulutGo telah menyiapkan kebutuhan pangan untuk menghadapi Hari Raya Idul Adha serta mengantisipasi musim paceklik. “Kami setiap hari menyalurkan beras dan minyak goreng di dua pasar besar yang ada di Kota Manado. “Ini adalah bagian dari komitmen pemerintah untuk mejaga inflasi,” jelasnya.
Abdul Muis menambahkan, kurang lebih sekitar 20-30 ton per hari mendistribuiskan beras di dua pasar tersebut. “Pemerintah juga telah menggelontorkan bantuan pangan di bulan Maret, April dan Mei agar masyarakat bisa mendapatkan beras yang murah,” ungkapnya.(***)
Komentar