Muswil Muhammadiyah Lahirkan 11 Formatur, Duet Masrur-Ramli Dinobatkan Ketua dan Sekretaris

A-TIMES,MINUT-  Ungkapan syukur alhamdulillah menandai akhir dari suksesi ketua Pimpinan Wilayah Muhammdiyah (PWM) Sulut periode 2022-2027 pada Minggu 5 Maret 2023.

Muswil Muhammadiyah ke 13 yang dibuka Kadis Perpustakaan dan Arsip Sulut Dr Asripan Nani  berakhir dengan suasana kekeluargaan di Pondok Pesantran Ahmad Dahlan Talwaan Bajo Minahasa Utara.

Pertarungan merebut calon ketua formatur sangat ketat. Sesuai dengan AD/ART para peserta muswil akan memilih 11 formatur dari 22 calon formatur. Yang meraih suara tertinggi dari 11 orang suara teratas otomatis berhak sebagai ketua formatur.

Sesuai prediksi, ketua formatur terpilih periode 2022-2027 adalah Drs. H. Masrur Mustamat. Di periode ketua PWM Sulut Dr Nasruddin Yusuf MAg, Masrur adalah mantan bendahara PWM

Dalam sambutannya sebagai ketua terpilih, dalam acara penutupan Muswil, Masrur mengucapkan terima kasih atas dukungan para anggota Musyawirin dan seluruh warga persyarikatan Muhammadiyah Sulut.

Berita Terkait:  KASAD Beri Kuliah Umum di Universitas Sam Ratulangi

“Hanya ungkapan syukur alhamdulillah saya ucapkan. Semua ini karena iradat dan takdir Allah,”ucap Masrur merendah.

Masrur yang juga Alumni IAIN Manado untuk 5 Tahun kedepan akan didampingi Sekretaris Drs. Ramli Makatungkang, M.Hi dan Bendahara Rafiudin Djamil, SE. Di 11 formatur ini ada nama nama tokoh Muhammadiyah yang sudah dikenal luas. Sebut saja Rektor IAIN Manado Dr Delmus Poneri Salim, Kakanmenag Kota Bitung Yahya Pasiak dan Kakanmenag Kota Kotamobagu Jamaludin Lamato dan Kakanmenag Bolmong Selatan Nasri Sakamole

Berikut hasil musyawarah pemilihan 11 Nama formatur yang akan mengisi Pimpinan Wilayah sulut Tahun 2022-2027.

Berita Terkait:  Gubernur OD Berwisata Tak Lupa Ibadah Minggu di Tokyo

1. Masrur Mustamat NBM 955674 Suara 167

2. Abdullah Buchari NBM 1001084 Suara 153

3. Jamaludin Lamato NBM 783605 Suara 152

4. Ramli Makatungkang NBM 968250 Suara 142

5. Delmus P Salim NBM 1256412 Suara 133

6 Sutarji Adipati NBM 1112300 Suara 123

7 Muhammad Imran NBM 1381802 Suara 118

8 Nasri Sakamole NBM 1211356 Suara 117

9 Irmanto Usuli NBM 735405 Suara 109

10 Yahya Pasiak NBM 1107035 Suara 108

11 Rafiudin Jamir NBM 1379581 Suara 105

“Nama-nama tersebut dalam waktu dekat akan dikirim ke Pimpinan Pusat Muhammadiyah untuk mendapatkan SK,”kata ketua PWM demisioner Nasrudin Yusuf.(*)

 

Komentar