Menteri Sandiaga dan Pengunjung Terpesona Tarian Piaginawa Bolsel di Pembukaan DXI 2022

A-TIMES, BOLSEL-  Penampilan penari Piaginawa binaan Tim Kesenian Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), memukau pengunjung di Opening Ceremony Pameran Deep and Extreme Indonesia (DXI) 2022 di Hall A di Jakarta Convention Center Jl. Gatot Soebroto, Jakarta Pusat

Bupati Bolsel Iskandar Kamaru ikut bangga lantaran tarian ini  disaksikan para pelaku wisata seluruh Indonesia dan luar negeri

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif  Sandiaga Uno turut nikmati irama dan tariannya.

Berita Terkait:  Dihadiri Bupati, Pemdes Momalia II Gelar Vaksinisasi Massal

Tarian ini menceritakan tentang anak muda yang begitu senang hati dan bergembira berkunjung ke Bolsel karena penduduknya yang ramah dan memiliki keanekaragaman etnis yang hidup damai berdampingan.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rante Hattani,S.Pd,M.Si menyampaikan partisipasi tim kesenian Bolsel pada event-event nasional seperti ini merupakan bentuk promosi dan pelestarian budaya daerah.

“Kita ingin tampilkan kekayaan akan wisata bahari dan underwater tapi juga seni dan budayanya, sehingga bisa dijadikan satu destinasi one stop adventure and entertaint bagi para pengunjung”, ujar Rante Hattani

Berita Terkait:  Liga AMB Iskandar Kamaru Cetak Gol, Yakusa FC Finish Posisi 3

Sebagai informasi, tarian ini dimainkan berpasangan oleh Deisi Natalia Rukban dan Husain Hamsah Polinggapo di bawah binaan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bolsel Rante Hattani, S.Pd, M.Si dan Kepala Bidang Rizal Achmadi,SE.(hen)

 

Komentar