Loby Gubernur OD, Mulai Maret Garuda Direct Flight Jepang – Manado

Peliput: Lily Paputunga

A-TIMES,MANADO— Setelah turis China dan Korea Selatan, Gubernur Sulut Ollly Dondokambey  membidik wisatawan dari Jepang.

Upaya Olly ada lampu hijau. Gubernur sukses melobi Direktur Utama (Dirut) Maskapai Garuda Irfan Setiaputra. Orang nomor satu maskapai nasional ini mensupport keinginan Gubernur Olly.

Rencana makin mulus dengan kehadiran Duta Besar RI untuk Jepang, Heri Akhmadi, di Jakarta.

Di depan Olly, Bupati Minut Joune Ganda dan dubes, Dirut Garuda menunjukkan rencana direct flight dari Narita Jepang ke Bandara Sam Ratulangi Manado. Dari Manado baru lanjut ke Denpasar Bali. Begitu sebaliknya penerbangan dari Denpasar Bali harus melalui Sam Ratulangi Manado setelah itu Narita Jepang.

Berita Terkait:  Gubernur Tegaskan Kabupaten kota Tingkatan Layanan Kesehatan 

“Untuk pertahankan slot di Narita saat ini, maka perlu penyesuaian di Denpasar dan tambahan waktu di Manado,”kata Irfan.

Dari simulasi rute, kemungkinan Garuda akan tiba di Manado pada 01.00 dini hari. Berangkat ke Narita Jepang sekira 02.50 dini hari.

Hery Akhmadi mantan politisi PDIP ini sangat mendukung terobosan Olly.

“Potensinya sangat besar. Pak dubes Indonesia untuk Jepang mengaku Indonesia salah satu negara tujuan para turis Jepang. Selama ini pintu kedatangan langsung ke Bandara Ngurah Ray Bali,”kata Staf Khusus Bidang Pariwisata Dino Gobel via Whatsapp.

Berita Terkait:  Rektor Unsrat Lantik Pengurus Senat

“Pertemuan tersebut menghasilkan, akan dilakukannya penerbangan perdana penumpang dari Manado ke Jepang dengan pesawat Garuda pada bulan Maret ini,” ungkap Anthony Purukan, asisten pribadi Gubernur Olly.(*)

 

Komentar