HUT Bhayangkara ke 79, PWI Bolsel Diganjar Piagam Pengahargaan Publikasi Polres Bolsel

A-TIMES, BOLSEL – Kerja profesional para wartawan anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) dapat apresiasi Polres Bolsel.

Para wartawan Bolsel diwakili PWI menerima penghargaan dari Kapolres Bolsel.

Penghargaan diserahkan Kapolres Bolsel AKBP Kuntadi Budi Pranoto,S.I.K., kepada Ketua PWI Bolsel Viko Karinda.

Penghargaan itu diserahkan di puncak Peringatan HUT Bhayangkara ke-79 Tahun, yang dilaksanakan di Boulevard Sondana Kecamatan Bolaang Uki, Selasa (01/07/2025).

Berita Terkait:  Bupati Iskandar Ingatkan Pejabat Bolsel Makin Disiplin 

Penghargaan tersebut diberikan Kapolres atas dedikasi PWI Bolsel dalam mempublikasikan informasi di lingkungan Polres Bolsel dan solidaritas dalam bingkai kemitraan yang berkontribusi di wilayah hukum Polres Bolsel.

Ketua PWI Bolsel Viko Karinda dmengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan, dan menganggapnya sebagai motivasi, serta pengharapan untuk makin kuat bekerjasama antara kedua pihak, Polri dengan seluruh jurnalis lebih khusus PWI Bolsel dalam membangun citra positif Polri di masyarakat.

Berita Terkait:  Bupati dan Ketua FASI Sulut, Bahas Paragliding Trip of Indonesia 2022

Viko Karinda pun tidak lupa mengapresiasi Humas Polres Bolsel yang proaktif berkomunikasi dengan Jurnalis Bolsel.

Selain kepada PWI Bolsel, penghargaan juga diberikan kepada sejumlah organisasi Masyarakat yang ada di Bolsel.(Hen).

Komentar