BPPD Minahasa All Out Sukseskan Iven IWWF Asia

A-TIMES, MANADO–Meski baru dilantik akhir November 2022 lalu, Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Minahasa, langsung action. Mereka praktif mempromosikan ragam potensi pariwisata baik seni budaya hingga kawasan wisata unggulan Selasa (19/4/2023).

BPPD Minahasa menghadirkan President of the Asian Waterski and Wakeboard Federation, Paul Fong untuk melakukan survey awal di Danau Tondano,dalam rangka sebagai tuan rumah dari salah satu event dari International Waterski and Wakeboard Federationt (IWWF) Asia, yaitu Waterski and Wakeboard Fest atau Wakefest 2023.

banner 728x90

“Kami sengaja mendatangkan Paul Fong hari ini ke Minahasa untuk melihat pesona Danau Tondano dan kawasannya. Karena dalam pertemuan sebelumnya, dia tertarik menjadikan Minahasa sebagai tempat dari ajang event sekelas Wakefest 2023. Langkah awal ini, menjawab dukungan Gubernur Sulut Olly Dondokambey pada dunia pariwisata kita, dengan mendorong terbukanya penerbangan langsung dari negara besar di Asia ke Sulut, mulai dari Singapura, Cina, Jepang dan Korea Selatan” jelas Sizzy didampingi atlet ski air senior Indonesia Ira Tulong, sembari menyebut dukungan penuh juga diberikan oleh Pemerintah Kabupate Minahasa yaitu dari Bupati Roy Roring dan Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey.

Berita Terkait:  Walikota Hadiri Rapat IDSL di Bali

Sizzy mengungkapka BPPD Minahasa juga melihat potensi besar Kabupaten Minahasa untuk digenjot sebagai kawasan Sport Tourism unggulan di Sulut dan Indonesia, baik daratan, danau dan lautnya. “Jadi, kami ingin mengembangkan sport tourisme di Minahasa dengan memprakarsai kejuaraan kejuaraan nasional dan Internasional di Minahasa, bekerja sama dengan pihak swasta dan didukung penuh oleh Pemkab Minahasa dan Provinsi Sulut. Selain mendorong prestasi atlet Ski Air kita untuk berkembang lagi,” tambahnya.

Berita Terkait:  Angel Cs Disambut Gubernur: Pahlawan Peraih Emas PON Diarak Keliling Manado

Keseriusan ini dibuktikan dengan kehadiran Fong yang melakukan survei langsung diarea Wakefest 2023.” Kami mohon doa,suport dan dukungannya demi suksesnya acara ini,” tutup Sizzy didampingi Tulong dan lainnya kemarin.(*)

Komentar