Kejari Bitung Dr Yadyn Palebangan SH MH bersama Ketua KPU,Kapolres dan Dandim saat media gathering((*)
A–TIMES,BITUNG–Agenda Nasional Pemilukada harus berlangsung aman dan lancar tanpa ada kecurangan dan ini butuh dukungan semua stekholder termasuk jajaran Kejaksaan,kepolisianTNI dan Media. Hal ini dikatakan Kejari Bitung Dr Yadyn Palebangan SH MH saat menjadi salahsatu narasumber pada media Gathering yang digelar KPU Bitung Senin(26/8/2024) disalahsatu rumah kopi dikawasan pusat kota Bitung. Mantan penyidik KPK RI ini mengungkapkan sebagai bentuk dukungan suksesnya Pilkada pihaknya mendirikan posko Pemilu..” Kami sudah siapkan posko Pemilu dilantik dua kantor Kejari Bitung,” kata mantan jurnalis ini. Ia menambahkan media salahsatu ujung tombak suksesnya pilkada. Ia meminta media memberikan informasi yang benar benar akurat apalagi saat pilkada seperti ini. Terkait pemeriksaan 30 anggota DPRD Bitung yang tersandung dugaan korupsi perjalanan dinas, bagi yang maju pilkada pihaknya belum melakukan pemanggilan untuk diperiksa.” Kami belum melakukan pemeriksaan pada mereka tetapi nanti setelah Pilkada,” tandas Kajari seraya menambahkan ini sesuai instruksi pimpinan Kejagung karena ini juga dalam rangka.menjaga situasi didaerah jelang pilkada.” Mari kita semua proaktif menyukseskan Pilkada termasuk media salahsatu ujung tombak terkait penyampaian informasi kepada masyarakat,” pungkas mantan aktifis ini.(ly)
Komentar