Mantiri Saksikan Pesta Iman Pemilihan BPMS

A,TIMES,BITUNG—Wali Kota Bitung Ir Maurits Mantiri, MM ikut menjadi bagian dari kemenangan Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM Pdt Dr Hein Arina di Sidang Majelis Sinode Ke-81 GMIM

Maurits yang terpilih Ketua Pria Kaum Bapa (P/KB) GMIM merasakan aura pesta iman di pemilihan BPMS 2022-2027 di Grand Kawanua Conferenci Center. Rabu (30/03/2022).

banner 728x90

Sidang diskors pada hari kemarin kembali dibuka pada hari ini oleh Pimpinan Sidang Pdt. Dr. Hein Arina dalam Agenda Pemilihan Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM Tahun Kepelayanan 2022-2027 sebanyak 13 Orang.

Berita Terkait:  PENGUMUMAN PENDAFTARAN CALON WALI KOTA MANADO DAN CALON WAKIL WALI KOTA MANADO PERIODE 2024-2029

Sidang Majelis Sinode Gmim ke 81 ini dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H Joko Widodo secara virtual.

Hadir dalam sidang tersebut Gubernur Sulut Olly Dondokambey, SE (Ketua Panitia Pemilihan BPMS), Wakil Gubernur Sulut Drs. Steven O. E. Kandouw, para bupati dan wali kota, para wakil bupati dan wakil wali kota dan ribuan utusan jemaat peserta pemilihan BPMS 2022-2027.(*)

Berita Terkait:  Prabowo Copot Lumentut dari Gerindra

Peliput/Editor: Lily Paputungan

Komentar