A-TIMES, MANADO—Alhamdulilah, begitulah ucapan syukur Kepala Seksi Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag) Kota Manado, Hi Fahrin Pole SE, saat menyambut kedatangan 263 jamaah haji kloter 17 asal Kota Manado Senin (31/07/2023) sekitar pukul 04.30 Wita di Bandara Sam Ratulangi.
Fahrin mengatakan, puji syukur tak terhingga terus diucapkan karena jamaah haji asal Kota Manado telah tiba dengan selamat subuh ini di Bandara Sam Ratulangi. “Alhamdulilah, 206 jamaah haji bersama Tim Pamandu Haji Daerah (TPHD) Kota Manado telah tiba dengan selamat,” ucap syukur Fahrin.
Ia juga mengatakan sejak berangkat dari Manado 206 CJH menuju Arab Saudi dan kembali di Manado 206 menjadi jamaah haji telah tiba dengan selamat. “Ini berkat kerja keras petugas haji, terutama petugas kloter dan tim kesehatan penuh semangat tampa pamrih yang telah melayani jamaah haji Kota Manado,” ujar Fahrin.
Fahrim tak lupa mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendampingi jamaah haji Kota Manado. “Kami selaku Kemenag Kota Manado memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada petugas haji, TPHD dan tim medis, karena alhamdulilah, jamaah haji tiba dengan selamat bertemu dengan keluarga tidak kurang sesuatu apapun,” jelasnya.
Begitupun jamaah haji tertua dari Sulawesi Utara berumur 101 tahu, Hj Jima Juma dikatakan Fahrin telah menunaikan haji dengan baik. “Alhamdulilah Nenek Hj Jima telah melaksanakan inadah haji dan menjalankan seluruh rukun haji dengan baik. Insyallah Nenek Hj Jima menjadi haji mambrur,” terang mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ini.(***)
Komentar