A—TIMES,MANADO–Pentingnya kolaborasi antara provinsi dan kabupaten/kota agar seluruh target pembangunan daerah dapat tercapai sesuai RKPD 2025. Hal ini dikatakan gubernur Sulut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus memimpn Rapat Koordinasi dan Evaluasi (Rakorev) hasil pelaksanaan RKPD hingga Triwulan III Tahun 2025.Rakorev tersebut digelar di Aula Mapalus, Kantor Gubernur Sulut Selasa(25/11/2025). Kegiatanini diikuti oleh Bupati/Walikota se-Provinsi Sulut, dengan fokus pada evaluasi capaian program prioritas daerah. Seluruh Pejabat Eselon II Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara turut hadir untuk memberikan laporan, masukan, serta tindak lanjut kebijakan pembangunan. Gubernur meminta setiap perangkat daerah dan pemerintah kabupaten/kota untuk mengoptimalkan kinerja hingga akhir tahun anggaran, termasuk percepatan belanja, penyempurnaan program prioritas, dan peningkatan layanan publik.” Hasi Rakorev ini akan menjadi dasar penyusunan langkah strategis menjelang perencanaan dan penganggaran tahun berikutnya,” pungkas Gubernur.(*)
