Warga Lembeh Dapat Kado HUT dari Wali Kota, Ini Hadiahnya Ketambahan Dermaga Perjuangan dan Angkutan Keselamatan

Peliput: Lily Paputungan

A-TIMES,BITUNG-Kado indah untuk warga di Pulau Lembeh. Permintaan mereka memiliki dermaga tambahan akhirnya bisa terwujud.

Dermaga itu telah diresmikan Wali Kota Bitung Ir.Maurits Mantiri Senin(22/8/2022) bersamaan dengan pos pengawasan 3 pilar dan me – launching angkutan keselamatan.

Acara digelar di ruko Pateten dan Pulau Abadi Lembeh Kelurahan Papusungan, Kecamatan Lembeh Selatan.

Warga Lembeh kelihatan senang. Mereka menyambut baik adanya bantuan tersebut karena sangat membantu arus transportasi yang tinggal di pulau Lembeh.

Berita Terkait:  BKSAP DPR RI Sambangi KEK Bitung

” Terima kasih pak wali kota kami bersyukur ini sangat membantu keselamatan warga saat ke pulau Lembeh,” tutur Maxi warga Papusungan.

Wali Kota Mantiri menyampaikan terima kasih atas segala partisipasi masyarakat Lembeh Papusungan sehingga peresmian dermaga perjuangan serta pos pengawasan ini bisa terlaksana.

Usai  launching angkutan keselamatan, diserahkan juga life jacket kepada operator perahu angkutan barang dan orang, Juga 1 unit ambulace kepada dinas perhubungan. Kegiatan itu dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sosial kepada para lansia.

Berita Terkait:  Badoa Gantikan Gumolung Wakil Ketua DPRD

” Semoga semua bermanfaat bagi warga dan bisa digunakan dengan baik oleh masyarakat setempat,” kata Mantiri yang juga didampingi Sekkot IGN Rudy Theno dan beberapa pejabat Pemkot Bitung camat, lurah dan lainnya serta warga.(*)

 

Komentar