Pemkot Pertajam Cascading Penyusunan Kinerja Untuk SKPD

A-TIMES, MANADO — Pemerintah Kota (Pemkot) Manado terus melakukan perbaikan diberbagai sektor, salah satunya terkait kinerja di masing-masing satuan kerja perangkat daerah (SKPD).

Selasa (14/6) kemarin menggelar kegiatan tindak lanjut penajaman cascading penyusunan kinerja perangkat daerah yang dibuka Wakil Walikota, dr Richard Sualang di aula Serbaguna Pemkot Manado.

Wawali pada kesempatan tersebut menegaskan agar seluruh perangkat daerah berupaya lebih baik lagi dalam hal cascading penyusunan kinerja. “Jika memang masih ada hambatan, maka baiklah disampaikan.

Berita Terkait:  Pemerintah Diminta Evaluasi Warga Perum Pandu Cerdas

Kekurangan ataupun kekeliruan haruslah diperbaiki, supaya kita dapat bersama-sama melangkah maju,” ujar Richard mengingatkan. Ketua DPC PDIP Kota Manado ini menambahkan agar perangkat daerah tidak malu untuk menyampaikan jika masih ada kekurangan.

Namun, malulah jika tidak belajar dan berubah. “Dari hal ini, semoga kita kedepannya dapat meraih predikat A dan bahkan di tahun-tahun berikutnya beroleh predikat AA,” tutup pria low profile ini.(rin/*)

Berita Terkait:  Rusunawa Tingkulu Segera Direnovasi

Peliput/Editor : Saleh Nggiu
Layout              : Didit

Komentar