Muarif Nahkoda Baru BKPRMI Sulut

A-TIMES,MANADO – Musyawarah Wilayah (Muswil) XI Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid (BKPRMI) Sulut di Hotel Sahid Kawanua, Manado Rabu (17/11) dini hari berlangsung alot.

Meski begitu, peserta Muswil telah bulat mendukung calon tunggal Suryanto Muarif SAg menjadi ketua/formateur terpilih BKPRMI Sulut. “Sejak awal kami melihat arah DPD II sudah ke kandidat Suryanto Muarif. Meski sempat tegang juga lantaran ada dua nama yang masuk bakal calon,” kata Revly Niode tim pemenangan Suryanto dari arena muswil.

Setelah para saingan nyatakan undur diri, akhirnya peserta muswil nyatakan Ketua DPW BKPRMI periode 2021-2024 adalah Suryanto . Memang nama aktivis humoris ini sejak awal diprediksi akan dipilih secara aklamasi oleh 15 DPD BPKRMI se Sulut.

KUA Singkil yang dikenal populis ditetapkan lantaran calon tunggal, oleh pimpinan sidang Muswil XI. Lima pimpinan sidang, Agus Abdullah, Iswadi Amali, Ranang Ranti (DPD Bitung), Aulia Masengi (DPD Minahasa), dan Zulham Mangarangi “Alhamdulillah, proses demokrasi di Muswil BKPRMI Sulut melahirkan pemimpin baru,” kata utusan DPD Manado Hendra Muchsin. Mantan ketua BKPRMI Sulut Fachrudin Noh sepakat dengan pilihan peserta Muswil XI.

Berita Terkait:  Wawali Minta, Peserta Bimtek TP2DD Siapkan Road MAP

Sejak dia menjabat ketua BKPRMI periode lalu, Anto yang juga Sekum SI Manado sudah disiapkan. “Saya sangat setuju jika peserta percayakan Anto Muarif untuk pimpin BKPRMI Sulut,” kata Noh di sela-sela muswil.

Ketua terpilih Suyanto Muarif, saat diminta pendapat, berkomitmen melanjutkan program kemasjidan yang dirintis pengurus lama.

“Insya Allah saya dan teman teman yang akan jadi pengurus, akan melanjutkan program yang bagus periode kemarin,” kata pria bertubuh ramping ini. Sesuai penetapan, semua peserta Muswil XI melakukan yel yel BKPRMI.

Berita Terkait:  Lagi, Wawali Bagi-bagi Kartu BPJS Ketenagakerjaan

Semua DPD tampak merasa Anto sapaan akrabnya akan menjadi nakoda baru BKPRMI Sulut yang akan berhasil. Muswil XI berlangsung sejak 15/11. Acara dibuka Ketua Umum DPP BKPRMI Said Al Idrus.

Setelah dibuka, sidang dipimpin tim karateker ketua. Setelah memilih ketua/formateur BKPRMI Sulut, akan dlanjutkan dengan komposisi formateur. Info didapat, formateur akan memilih Sekretaris DPW dan ketua MPW.(***)

Editor   : Amrain Razak
Layout  : Didit
Sumber : Harimanado

Komentar