First Lady Manado Dampingi Tri Suswati Karnavian di Dive Guide

A-TIMES, MANADO – Pelatihan Dive Guide Bersertifikat Bagi Kader PKK di Desa Lokasi Pariwisata Provinsi Sulut dikunjungi Tri Suswati Tito Karnavian, yang adalah istri tercinta Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, Rabu (3/11) kemarin yang didampingi Ketua TP PKK Kota Manado, Irene Golda Angouw Pinontoan bersama Sekretaris TP PKK, dr Merry Sualang Mawardi.

Ketua TP-PKK Kota Manado pada kesempatan tersebut menyampaikan rasa senang dan gembira karena dikunjungi langsung Ketua TP PKK RI bersama rombongan.

“Kami berharap TP PKK RI terus memberikan bimbingan dan edukasi serta arahan dari pusat, agar terus memotivasi dalam berkiprah di TP PKK Daerah,” ujar istri tercinta Andrei Angouw yang juga Walikota Manado.

Berita Terkait:  First Lady Manado Ikuti Doa Bersama Lintas Agama

Irene juga berharap, kegiatan pelatihan dive guide tersebut dapat bermanfaat bagi TP PKK yang ada di Sulut, lebih khusus Kota Manado. “Pelatihan Dive Guide ini sendiri diharapkan akan mendorong destinasi dan industri penyelaman di Indonesia, dengan meningkatnya minat terhadap wisata selam ini,” harapnya.

Diketahui, pelatihan tersebut digelar atas kerjasama antara PKK dan gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia dengan tujuan untuk masyarakat khususnya kader-kader PKK lebih diberdayakan lagi dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat juga, serta dapat meningkatkan kualitas pariwisita yang ada di Sulut, salah satunya melalui pelatihan Dive Guide.

Berita Terkait:  Royke Kalalo Terapkan Pola Kerja 3S3K di Kecamatan Malalayang

Nampak hadir, Ketua POKJA I TP PKK Pusat, Lina La Ode, Sekretaris II TP PKK Pusat, Lisna Ardian, Sekretaris IV TP PKK Pusat, Nurniyati, bersama Peserta Pelatihan Kader PKK Dive Guide dan TP PKK Kota Manado.(***)

Peliput/Editor : Saleh Nggiu
Layout             : Didit

Komentar