Cegah Polusi Udara, AA Tanam Mangrove

Editor/peliput: Saleh Nggiu

A-TIMES, MANADO–Tanaman mangrove adalah salah satu jenis tanaman yang dapat meminimalisir polusi udara dan sebagai lumbung karbon. Hal ini pun mendapat dukungan dari Wali Kota Andrei Angouw saat menghadiri kegiatan penanaman 5000 Bibit Pohon Mangrove di Tongkaina yang diprakarsai PT United Tractors Tbk Cabang Manado.

Sebelumnya, orang nomor satu di Kota Manado ini telah mengujungi dan melihat pekerjaan pengadaan Pasar Tematik bernuanasa pariwisata. Saat mengujungi pasar tersebut, wali kota didampingi Kadis Perdagangan dan Perindustrian Kota Manado, Hendrik Waroka bersama Camat Bunaken, Boy Pandean serta Lurah Tongkaina dan juga ketua lingkungan.

Berita Terkait:  Kecamatan di Kota Manado Harus Intens Sosialisasi Waktu Pembuangan Sampah

Pada kesempatan tersebut wali kota mengaku sangat mendukung program dari PT United Tractors Tbk Cabang Manado yang bekerja sama dengan Kelompok Tunas Baru Manengkel Solidaritas. “Kegiatan ini sangat baik, karena sebagai upaya meminimalkan Dampak Polusi Udara dan Sebagai Lumbung Karbon,” tegasnya.

Berita Terkait:  Pemkot Dukung Kurikulum Merdeka

Wali kota juga tak lupa menyampaikan terima kasih kepada pimpinan United Tractors dan Temengkel Solidaritas. “Saya berharap agar kegiatan ini dapat dilanjutkan khususnya penananaman Mangrove untuk kepentingan lingkungan juga demi Pariwisata,” ujar Andrei yang juga Bendahara DPD PDIP Sulut ini.(***)

Komentar